Home » , » Ini Pernyataan Resmi Pemilik Facebook tentang Kasus Charlie Hebdo

Ini Pernyataan Resmi Pemilik Facebook tentang Kasus Charlie Hebdo

Diceritakan oleh Tricahyo Abadi pada Friday, January 9, 2015 | 3:49 PM

Trending topic minggu ini adalah penembakan di Charlie Hebdo, koran satiris mingguan dari Perancis yang berisi kartun, laporan, polemik, dan lelucon. Dunia maya seakan terbelah menjadi dua kubu, yang pro dan kontra. Yang kontra umumnya berasal dari mereka yang mendukung kebebasan berpendapat atau menyampaikan ide dan menolak kekerasan yang dipakai untuk membungkam kebebasan itu, sedangkan yang pro atau mendukung lebih didorong rasa ketersinggungan atau kemarahan karena tokoh panutan mereka (Nabi Muhammad) telah dihina beberapa kali oleh Charlie Hebdo.

Saya di sini hanya akan ber +Tukar Cerita mengenai pernyataan resmi Mark Zuckerberg tentang kasus kontroversial tersebut. Pernyataan pemilik Facebook ini baru saja dishare melalui status akunnya sekitar satu jam yang lalu. Berikut ini screenshotnya:

Pernyataan Mark Zuckerberg tentang kasus penembakan Charlie Hebdo
Pernyataan Mark Zuckerberg tentang
kasus penembakan Charlie Hebdo

A few years ago, an extremist in Pakistan fought to have me sentenced to death because Facebook refused to ban content about Mohammed that offended him.

We stood up for this because different voices -- even if they're sometimes offensive -- can make the world a better and more interesting place.

Facebook has always been a place where people across the world share their views and ideas. We follow the laws in each country, but we never let one country or group of people dictate what people can share across the world.

Yet as I reflect on yesterday's attack and my own experience with extremism, this is what we all need to reject -- a group of extremists trying to silence the voices and opinions of everyone else around the world.

I won't let that happen on Facebook. I'm committed to building a service where you can speak freely without fear of violence.

My thoughts are with the victims, their families, the people of France and the people all over the world who choose to share their views and ideas, even when that takes courage. ‪#‎JeSuisCharlie‬

Terjemahan Pernyataan Mark Zuckerberg tentang Kasus Penembakan Charlie Hebdo

Beberapa tahun yang lalu, seorang ekstremis di Pakistan berjuang agar saya dijatuhi hukuman mati karena Facebook menolak untuk melarang konten tentang Muhammad yang telah menyinggung diri dan melukai perasaannya.

Kami ada di pihak ini karena suara yang berbeda -- walaupun kadang ofensif -- dapat membuat dunia ini menjadi tempat yang lebih menarik dan lebih baik.

Facebook selalu menjadi tempat orang di seluruh dunia berbagi pandangan dan ide-idenya. Kami selalu mengikuti hukum yang berlaku di setiap negara, tetapi kami tidak pernah membiarkan satu negara atau kelompok orang mendikte apa yang orang lain dapat bagikan ke seluruh dunia.

Dan saat saya berkaca pada serangan kemarin dan pengalaman saya sendiri dengan ekstremisme, inilah semua yang kita perlukan untuk menolak -- sekelompok ekstremis yang berusaha membungkam suara dan opini orang lain di seluruh dunia.

Saya tidak akan membiarkan itu terjadi di Facebook. Saya berkomitmen untuk membangun sebuah layanan dimana Anda bisa berbicara dengan bebas tanpa rasa takut pada kekerasan.

Pandangan saya adalah bersama para korban, keluarga mereka, rakyat Perancis, dan orang-orang di seluruh dunia yang berbagi pandangan dan ide, bahkan ketika tindakan itu memerlukan keberanian. ‪#‎JeSuisCharlie‬
Dengan pernyataan ini, jelas sudah di mana posisi Facebook berada dalam kasus penembakan Charlie Hebdo. Apakah pernyataan ini akan menyakiti para pengguna Facebook yang pro terhadap penembakan koran satiris Perancis tersebut sehingga mereka akan meninggalkan raja media sosial ini? Kita tunggu saja apakah pernyataan ini akan berimbas pada berkurangnya pengguna Facebook. Lalu, bagaimana pendapat Anda sendiri menyikapi pernyataan Mark Zuckerberg mengenai kasus ini? Anda dapat menuliskan tanggapan Anda di kolom komentar.
Jika menurut Anda bermanfaat, silakan berbagi tulisan ini ke teman Anda dengan tombol Google+, Twitter, atau Facebook di bawah ini.
Comments
0 Comments
0 Comments

Berikan Komentar

Post a Comment

Translate This Page into